Wednesday, October 13, 2010

pemrograman VB

Microsoft Visual Basic (sering disingkat sebagai VB saja) merupakan sebuah bahasa pemrograman yang menawarkan Integrated Development Environment (IDE) visual untuk membuat program perangkat lunak berbasis sistem operasi Microsoft Windows dengan menggunakan model pemrograman (COM), Visual Basic merupakan turunan bahasa pemrograman BASIC dan menawarkan pengembangan perangkat lunak komputer berbasis grafik dengan cepat, Beberapa bahasa skrip seperti Visual Basic for Applications (VBA) dan Visual Basic Scripting Edition (VBScript), mirip seperti halnya Visual Basic, tetapi cara kerjanya yang berbeda.Para programmer dapat membangun aplikasi dengan menggunakan komponen-komponen yang disediakan oleh Microsoft Visual Basic Program-program yang ditulis dengan Visual Basic juga dapat menggunakan Windows API, tapi membutuhkan deklarasi fungsi luar tambahan. Dalam pemrograman untuk bisnis, Visual Basic memiliki pangsa pasar yang sangat luas.Dalam sebuah survey yang dilakukan pada tahun 2005, 62% pengembang perangkat lunak dilaporkan menggunakan berbagai bentuk Visual Basic, yang diikuti oleh C++, JavaScript, C#, 

dan Java.


Salah satunya adalah VB 6.0. Visual Basic 6.0 adalah salah satu produk bahasa pemrograman yang dikeluarkan Microsoft, salah satu perusahaan software terkemuka di dunia. Visual basic 6.0 merupakan bahasa pemrograman yang mudah digunakan untuk pengembangan aplikasi, baik itu aplikasi kecil maupun aplikasi besar. Dengan banyaknya komponen kontrol yang disediakan oleh visual basic 6.0, membuat para programmer dan pengembang aplikasi lebih mudah.



Langkah- langkah untuk menginstall VB6 adalah :
1.     Masukan CD-ROM installer , buka isinya kemudian klik ganda pada setup.exe sehingga akan muncul kotak dialog yang pertama kemudian klik next.

2.     Kotak dialog yang kedua akan muncul, baca agreement jika setuju klik I accept the agreement dan klik next.

3.     Kotak dialog yang ketiga akan muncul, isikan nomor produk yang tertera pada VB6 klik next.

4. Kotak dialog yang keempat akan muncul, klik install Visual Basic 6 klik next, program InstallShield akan bekerja dan muncul kotak dialog kelima yang isinya tentang aturan hukum pembajakan ada aturan main yang harus disepakati bersama yaitu EULA(End User Lisence Agreement) perjanjian antara Microsoft dengan user, klik continue.

5.     Kotak dialog yang keenam akan muncul, secara default VB6 akan akan membuat folder yang terletak C:\Program files\DevStudio\VB. klik ok.

6.     Kotak dialog yang ketujuh akan muncul, menyediakan pilihan setup Typical atau Custom lalu klik ok, nama program VB6 secara default adalah Microsoft Visual Basic 6 lalu klik continue proses penyalinan hardisk dimuali pada langkah ini .

7. Setelah proses mencapai 100% akan muncul tampilan yang memberi tahu bahwa proses instalasi akan komplet. Klik ok, VB6 akan meminta untuk merestart windows agar hasil proses instalasi sesuai dengan rencana.

8. Klik tombol restart windows, lengkaplah proses instalasi VB6. Untuk melihat hasilnya, dari menu Start arahkan pointer ke Microsoft Visual Basic 6, maka akan tampil kelompok dari program Visual Basic 6.


         Kebutuhan Perangkat Komputer
- Sistem Operasi 32 bit seperti Windows 95 dst, Windows NT 4.0 atau 3.51
- IBM PC atau yang kompatibel dengan prosesor 486 keatas
- RAM 16 MB keatas
- VGA dengan resolusi yang cukup tinggi
- Ruangan hardisk yang memadai untuk menyuimpan program VB6

            Microsoft Visual Basic tersedia dalam 3 ( tiga ) edisi, yaitu :
1. Learning edition, merupakan edisi khusus yang perlengkapannya sangat minimal tapi sudah cukupbagi para pemula yang hanya menciptakan program-program sederhana.
2. Profesional edition, telah melengkapi semua peralatannya untuk membuat program.
3. Enterprise edition, merupakan edisi terlengkap, termasuk didalamnya untuk pembuatan aplikasi-aplikasi client server dalam jaringan dan MS-Source Safe.


       Menjalankan VISUAL BASIC 6
     Untuk menjalankan VB6 ada beberapa cara yang dapat digunakan, yaitu :
- start – Microsoft Visual Studio 6 – lalu klik icon Visual basic 6
- double klik icon Visual Basic 6 pada Dekstop
- double klik ekstensi .MAK pada Window Eksplorer
- double klik file VB6.EXE pada Windows Eksplorer. File ini secara default terletak pada folder C:\Program files\Microsoft VisualStudio\VB98


daftar pustaka:

http://id.wikipedia.org/wiki/Visual_Basic

Comments
2 Comments

2 comments

berikan komentar anda seputar blog ataupun tentang postingan ini sebelumnya terimakasih
EmoticonEmoticon